6 Manfaat Menutup Aurat yang Mungkin Belum Kamu Tahu

6 Manfaat Menutup Aurat yang Mungkin Belum Kamu Tahu

Sebagai umat Islam, menutup aurat sudah menjadi kewajiban yang tidak bisa ditawar lagi. Kewajiban ini tidak terbatas hanya untuk kaum perempuan saja, namun kaum laki-laki pun wajib menutup auratnya sesuai dengan ajaran Al-Quran. Kaum lelaki diwajibkan untuk menutup bagian pusar sampai ke lutut sedangkan kaum perempuan hanya boleh memperlihatkan wajah dan telapak tangan saja.


Menutup aurat bagi kaum wanita kadang dianggap sebagai pengekangan terhadap hak dan kreativitas wanita. Padahal, seorang wanita tetap bisa mendapatkan hak dan kreativitasnya saat auratnya tertutup. Pemikiran ini muncul karena tidak banyak orang yang mengetahui berbagai manfaat yang bisa didapatkan dari menutup aurat. Berikut beberapa manfaat menutup aurat yang belum diketahui oleh banyak orang.


Sebagai Identitas Diri

Menutup aura dengan menggunakan hijab menjadi suatu identitas diri bagi seorang muslimah. Meskipun memakai hijab belum tentu menandakan bahwa pemakainya mempunyai iman Islam yang baik, hijab menjadi motivasi bagi sang pemakai untuk menjadi umat yang lebih baik. Ditambah lagi, memakai hijab otomatis membuat orang lain mempunyai tanggapan yang baik terhadap diri Anda. Itulah manfaat menutup aurat bagi identitas diri Anda.


Bentuk Pencegahan dari Gangguan Luar

Berdasarkan QS. Al-Ahzab ayat 59, manfaat menutup aurat adalah membuat diri Anda menjadi tidak mudah digoda. Hal ini bukan tanpa alasan. Sebuah survey mengatakan bahwa laki-laki cenderung enggan menggoda perempuan yang menggunakan hijab. Walau memang tidak sepenuhnya mengeliminasi risiko menjadi korban tindakan kriminal, setidaknya kita sebagai kaum wanita tidak perlu lagi risih ketika bepergian apabila menutup aurat dengan hijab dan pakaian sopan.


Menutup Cacat atau Aib

Manfaat menutup aurat berikutnya adalah membantu Anda dalam menutupi cacat atau aib rahasia yang segan diperlihatkan ke orang lain. Jika Anda memiliki cacat tubuh, maka Anda bisa menutupinya dengan hijab yang sekaligus berfungsi untuk menutup aura Anda. Selain mendapat pahala, rasa percaya diri Anda akan semakin meningkat karena cacat tubuh Anda berhasil ditutupi. 


Menampilkan Citra Positif

Perempuan yang menutup auratnya otomatis akan mendapatkan citra positif. Orang lain cenderung memandang wanita yang memakai hijab sebagai seorang individu yang sabar, bertutur kata lembut dan sopan, serta baik hatinya. Manfaat menutup aurat di sini juga membantu untuk menghindari fitnah, tuduhan, atau pandangan negatif dari orang sekitar.


Dalam mengejar citra yang positif, Anda otomatis akan lebih termotivasi untuk berlaku lebih baik dan selalu menjaga akhlak agar tetap berperilaku sesuai kaidah agama. Hijab mungkin memang bukan indikator paling ampuh dalam menebak perilaku seseorang, namun setidaknya dengan memakai hijab maka Anda sudah setengah jalan dalam menjalani perintah agama.


Terhindar dari Dosa Akibat Membuka Aurat

Salah satu penyebab bagi seorang muslimah masuk ke neraka adalah karena ia tidak menutupi auratnya semasa hidup di mata orang-orang yang bukan merupakan muhrimnya. Perintah wajib menutup aurat sudah tertuang jelas di Al-Quran. Allah SWT melarang kaum muslimah membuka aurat karena begitu besarnya mudharat yang didapatkan akibat membuka aurat.


Menjaga Kesehatan Tubuh

Terlepas dari fakta bahwa menutup aurat hukumnya wajib, menutup aurat sendiri memberikan banyak manfaat kesehatan bagi tubuh Anda. Misalnya dengan menggunakan hijab, maka Anda tidak perlu menggunakan penutup kepala tambahan untuk menghindari terik matahari. Selain itu, siapa sangka jika terkena paparan sinar matahari terlalu lama dan sering mengenakan pakaian ketat bisa mengakibatkan kulit menderita kanker melanoma.


Dengan memakai pakaian yang longgar dan juga penutup kepala seperti hijab, risiko terkena penyakit kanker melanoma otomatis akan turun. Tak hanya itu, sinar matahari, debu, polusi, dan berbagai radikal bebas yang terdapat di udara bisa menimbulkan berbagai macam masalah serius bagi rambut Anda. Solusi praktis untuk masalah ini adalah tentu saja dengan menutup aurat Anda. 


Demikianlah beberapa manfaat menutup aurat yang mungkin belum Anda ketahui sebelumnya. Untuk membantu Anda dalam menjaga aurat, ZMNow menyediakan berbagai koleksi busana muslim dengan desain cantik dan unik. Anda bisa menemukan semua kebutuhan berbusana Anda di ZMNow, mulai dari atasan, celana, rok, dress, hingga hijab. Anda juga bisa membeli berbagai macam aksesoris yang akan menambah cantik busana Anda seperti masker, kaos kaki, sampai scrunchies.


Tak hanya itu saja, koleksi-koleksi yang dirilis ZMNow terinspirasi dari budaya Indonesia dan juga dunia, lho! Yuk, tunggu apa lagi? Kunjungi laman resmi ZMNow sekarang dan dapatkan busana muslimah cantik untuk Anda!